Senin, 22 November 2010


  1. mengapa para pemakai computer suatu perusahaan dianggap sebagai sumberdaya informasi?apakah nilai sumber daya ini bertambah atau berkurang jika para pemakai ikut serta dalam end-user computing ?
para pengguna komputer pada suatu perusahaan pada dasarnya adalah asset. Yaitu bagian yang mencari sumber-sumber informasi guna kepentingan perusahaan untuk mencapai produktivitas maksimal. Selalu mencari informasi yang baru,guna memdukung progress suatu perusahaan,melalui system kerja yang produktif.
Jika di ikut sertakan dalam end-user computing kinerja suatu perusahaan dapat dikirakan berkembang, sebab para spesialis yang bermodalkan keahlian computer dapat memecahkan tiap titik permasalahan yang ada, dan dengan membiarkan pemakai mengembangkan aplikasi mereka sendiri, tidak ada kesenjangan komunikasi karena tidak diperlukan komunikasi. Demikian pula, saat pemakai mengembangkan sebagian system mereka, kesenjangan ini akan berkurang.

  1. apakah komputer suatu fisik, suatu sistem konseptual atau keduanya?
Keduanya, sebab computer didasari dengan system fisik. Yang untuk selanjutnya akan diwakili oleh system konseptual, yaitu system yang menggunakan sumber daya konseptual (informasi & data)

  1. jelaskan mengapa suatu system bukan milik para spesialis informasi walaupun mereka mungkin yang paling banyak mengerjakan pengembangannya
karena setiap para spesialis informasi terdapat kelebihan dan kekurangan nya masing-masing.oleh karena itu tidak dapat disimpulkan bahwa suatu system adalah milik para spesialis informasi tersebut.walaupun mereka yang mengerjakan pengembangan nya.

  1. bagaimana teknologi informasi modern memberi kontribusi pada makin singkatnya batas waktu transaksi bisnis ? contohnya, peralatan apa yang dapat digunakan dengan telepon? Pilih satu jenis peralatan dan berikan contoh dampaknya
       Pemakai dapat memperoleh perangkat keras mereka sendiri dengan memesan pada toko komputer local melalui telepon dan membayar dengan harga yang murah. Jika para pemakai itu bersifat sumber daya informasi yang nilainya bertambah disebut perangkat keras.

  1. apa saja 5 subsistem system informasi berbasis computer? Cocokan tiap subsistem dengan 1 dari istilah-istilah berikutnya: data, konsultasi, kominikasi, informasi, masalah spesifik.
-         Orang, orang mengatur dan menjalankan computer yang terdiri dari perangkat keras dan  perangkat lunak.
-         Perangkat keras, perangkat keras dijalankan berdasarkan perangkat lunak sebagai software system
-         Perangkat Lunak, mengatur jalan nya system hardware
-         Basis Data, yang mengasilkan suatu basis data dari database
-         Prosedur, menciptakan suatu prosedur sebagai konsultan data yang menciptakan suatu informasi
-         Dokumentasi

  1. sebutkan para spesialis informasi yg bekerja secara langsung dengan pemakai !
-         analist system (system analyst)
-         pengelola data (database administrator)
-         spesialis jaringan (network specialist)
-         programmer
-         operator

Oleh : Winda Lestari

1. Jelaskan model siklus sistem informasi
jawab:
Pada dasarnya data adalah bentuk yang masih mentah,sehingga perlu diolah ulang. data diolah melalui suatu model untuk membentuk informasi. dapat berbentuk semacam simbol-simbol seperti huruf, angka, suara, sinyal, gambar, dsb.
yang kemudian penerima menerima informasi tersebut, yang akan membuat keputusan dan melakukan tindakan. yang berani menghasilkan suatu tindakan yang lain akan membuat sejumlah data kembali. data tersebut akan ditangkap sebagai input, diproses kembali lewat suatu model dan seterusnya membentuk suatu siklus. siklus ini oleh john burch disebut dengan siklus informasi (information cycle) ada juga yang menyebutnya dengan istilah siklus pengolahan data (data processing cycle).




Gambar. siklus informasi

 2. Jelaskan model sistem informasi berbasis komputer
Jawab :
manager membuat keputusan untuk memecahkan masalah dan informasi digunakan dalam membuat keputusan. informasi disajikan dalam bentuk lisan maupun tertulis oleh suatu pengolah informasi.
CBIS atau sistem informasi berbasis komputer terdiri dari 5 bagian.masing-masing adalah Sitem Informasi Akutansi, Sistem Informasi Manajemen, Sistem Pendukung Keputusan, Sistem Pakar, Sistem Otomatisasi Kantor. yang semuanya akan membentuk suatu informasi. sehingga dapat membuat keputusan dari sebuah masalah untuk dapat menciptakan solusi guna memecahkan suatu masalah.




3. Jelaskan tugas para spesialis informasi
Jawab :
- analsis sistem (system analyst) bertugas untuk menyiapkan gambaran beban kerja, menyusun prosedur untuk pengawasan sistem baru, menyusun data flow diagram (aliran data) untuk aliran informasi.
- pengelola database (database administrator) bertugas untuk membentuk database yang berisi data yang diperlukan untuk menghasilkan informasi bagi user. sebagai yang mengelola sumber daya informasi yang penting.
- spesialis jaringan (network specialist) bertugas untuk membuat jaringan komunikasi data yang menyatukan berbagai sumber daya komputer yang tersebar.
- programmer bertugas : tanggung jawab yang terbatas dalam pembuatan program komputer (coding), pengetahuan yang cukup terbatas dalam teknologi komputer, sistem komputer, utilitas dan bahasa pemrograman yang diperlukan, pekerjaan nya bersifat teknis dan harus tepat dalam pembuatan instruksi-instruksi program, pekerjaan nya tidak menyangkut banyak orang, terbatas pada sesama pemrogram dan analis sistem yang mempersiapkan rancang bangun (spesifikasi) program.
- operator bertugas memantau monitor, mengelola disk storage, dan lain-lain.

4. Sebutkan dan jelaskan Sumber Daya Informasi dalam suatu organisasi.
Jawab : 
-Perangkat Keras Komputer (Hardware), merupakan salah satu element dari sistem komputer, suatu alat yang bisa dilihat dan diraba oleh manusia secara langsung, yang mendukung proses komputerisasi. sangat membantu untuk sumber daya informasi suatu organisasi

-Perangkat Lunak Komputer (Software) , Disebut juga dengan perangkat lunak, merupakan kumpulan beberapa perintah yang dieksekusi oleh mesin komputer dalam menjalankan pekerjaannya. perangkat lunak ini merupakan catatan bagi mesin komputer untuk menyimpan perintah, maupun dokumen serta arsip lainnya. menyimpan informasi untuk suatu organisasi yang terstruktur.

-Para spesialis informasi, Para spesialis informasi adalah Adalah pegawai organisasi yang sepenuh waktu bertanggung jawab mengembangkan dan memelihara sistem berbasis komputer.

-Pemakai (brainware), yaitu yang menjalankan, mengatur semua aktivitas komputer. sumber daya informasi yang pokok dalam suatu organisasi.

-Fasilitas, sesuatu yang dapat membantu memudahkan pekerjaan, tugas dan sebagainya. Sehingga dapat dismpulkan bahwa fasilitas teknologi informasi di perpustakaan adalah segala sesuatu yang dapat membantu memudahkan pengguna dalam memanfaatkan perpustakaan.

-Database, Basis data. Representasi kumpulan fakta yang saling berhubungan disimpan secara bersama sedemikian rupa dan tanpa pengulangan (redudansi)yang tidak perlu, untuk memenuhi berbagai kebutuhan.

-Informasi, Keterangan, penerangan. Data yang telah diproses ke dalam suatu bentuk yang mempunyai arti bagi si penerima dan mempunyai nilai nyata, sehingga dapat dipakai sebagai dasar untuk mengambil keputusan, dan terasa bagi keputusan saat itu atau keputusan mendatang.
Susunan hirarki informasi mulai dari data/fakta, kemudian diseleksi dan diolah menjadi sesuatu yang berguna.


5. Jelaskan peranan End-user computing dalam suatu manajemen.
- pemindahan beban kerja.
pengembangan sistem ke area pemakai membebaskan para spesialis untuk berkonsentrasi pada sistem yang kompleks dan berlingkup organisasi. sehingga mereka dapat bekerja lebih baik pada area-area tersebut.
-kesenjangan komunikasi
kesulitan informasi antara pemakai dan para spesialis informasi telah mengganggu pengembangan sistem sejak awal masa komputer. dengan membiarkan pemakai mengembangkan aplikasi mereka sendiri, tidak ada kesenjangan komunikasi karena tidak diperlukan komunikasi. demikian pula, saat pemakai mengembangkan sebagian sistem mereka, kesenjangan ini akan berkurang.

oleh : Winda Lestari